Pengalaman dengan Customer Service

Kadang kala saat kita belanja online ato mengatur perjalanan ada beberapa hal yang tidak kita mengerti ato perlu di tanyakan lebih lanjut.

Klo belanja online mungkin berapa lama barang di kirim, berapa banyak jenis warna , bagaimana jika kurang transfer , apakah bisa bayar di tempat dll

Klo dalam pengaturan perjalanan apakah bisa rubah kelas pembelian, apakah bisa di refund , berapa jauh lokasi dari pusat transportasi, berapa besar ruangannya, apakah bisa di jemput dll

Buat saya Customer Service yang baik itu yang menjawab dengan cepat , ramah , memberikah jawaban secara tepat juga memberikan saran yang terbaik untuk masalah atau pertanyaan juga keluhan .

Pernah saya menanyakan berapa jauh hotel ini dari dari stasiun , lalu di jawab dari stasiun naik angkutan kota warna biru nanti akan turun di depan gang hotel . memang benar angkutan kota memang berhenti didepan gang hanya saja dari stasiun ke tempat angkutan kota mesti cari becak baru minta diantar ke tempat angkutan kota berkumpul 😅😅😅.

Pernah juga saya tanya berapa jauh hotel dari tempat acara lalu di jawab deket cuma naik angkutan kota 1 kali tapi mesti jalan dulu ke persimpangan . Ternyata untuk jalan ke persimpangan butuh waktu 10 menit 😅😅😅😅  tapi dalam perjalanan 10 menit itu saya melewati kios menjual makanan khas , serta barang barang khas yang bisa dijadikan oleh oleh , jadinya setelah pulang dari tempat acara saya melipir untuk beli oleh oleh dan karena di beli dari tempat pembuatannya harga lebih murah di banding di pertokoan besar ( untung banget nih ngak usah pusing soal oleh oleh dan juga murah hahaha ).

Buat saya jalan jalan bukan hanya melihat tempat lain tapi menerima kejutan kejutan yang mengejutkan ( apa coba )

Comments

Popular Posts